Screen Shot 2023-11-27 at 13.48.20

Cara Menjaga Enamel Gigi agar Tetap Sehat

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on linkedin
LinkedIn
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on email
Email

Gigi yang sehat tentu menjadi dambaan semua orang. Salah satu komponen pada gigi yang menunjukkan bahwa gigi kamu sehat adalah enamel terjaga dengan baik. Enamel merupakan lapisan pada permukaan gigi yang berfungsi sebagai pelindung gigi. Jika enamel kamu rusak, maka keseluruhan fungsi gigi kamu juga akan terganggu.

Nah, enamel yang rusak dapat membuat lapisan dentin terkikis sehingga warna gigi menjadi tampak lebih kuning. Warna gigi yang terlihat lebih kuning, tentu membuat penampilan jadi terganggu. Oleh karena itu, kamu wajib menjaga enamel agar gigi tetap sehat dan cerah. Yuk, kita simak caranya berikut ini!

1. Rutin Periksa ke Dokter Gigi untuk Mendapatkan Fluoride

Salah satu langkah penting dalam menjaga kesehatan gigi adalah dengan rutin mengunjungi dokter gigi. Selain membersihkan gigi secara menyeluruh, dokter gigi juga dapat memberikan perlindungan tambahan untuk enamel gigi kamu.

Fluoride adalah zat yang dikenal dapat menguatkan enamel gigi dan melindunginya dari kerusakan. Dengan mendapatkan fluoride secara langsung dari dokter gigi, kamu bisa meningkatkan ketahanan gigi terhadap asam dan bakteri yang dapat menyebabkan kerusakan enamel.

2. Sikat Gigi 2 Kali Sehari

Selanjutnya cara yang tidak kalah penting adalah menjaga kebersihan gigi dengan rajin sikat gigi. Penggunaan pasta gigi yang tepat tentu akan lebih efektif dalam menjaga kesehatan enamel gigi kamu. 

Salah satu pasta gigi yang bisa kamu gunakan adalah Zact, yang mengandung Micro Alumina yang dapat mengurangi noda kuning pada gigi. Apalagi jika kamu pecinta kopi, teh, maupun perokok yang biasanya bermasalah dengan warna gigi yang menguning. 

Zact dengan formulasi yang 3x lebih efektif melawan noda kuning pada gigi, merupakan solusi ideal untuk menjaga agar gigi kamu tetap cerah dan sehat. 

3. Rajin Minum Air Putih

Selain rutin ke dokter gigi dan rajin sikat gigi, minum air putih bisa menjadi salah satu cara paling mudah. Air putih bisa membantu menetralisir kondisi asam di dalam mulut yang dapat menyebabkan kerusakan pada enamel gigi. Selain itu, air putih juga membantu dalam menghilangkan sisa-sisa makanan yang mungkin tertinggal di gigi dan menjaga kelembapan pada mulut, mengurangi risiko terjadinya pembentukan plak. 

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on linkedin
LinkedIn
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on email
Email
Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments